SDN JULANG BOGOR
Assalamuálaikum wr.wb.
Aku suka bermain biola karena bermain biola itu sangat mengasyikkan.
Aku bisa bebas membunyikan nada dan bisa memainkan nada-nada tinggi. Gitar saja
kalah.
Tapi ibuku lebih suka mendengar aku bermain drum daripada bermain
biola. Kata ibuku biola itu nadanya menyayat hati.
Biola mempunyai empat senar, yaitu senar G, D, A, dan E. Biola
juga banyak ukurannya, yaitu dari yang paling kecil: 1/16, 1/8, ¼, ½, ¾, dan
4/4. Biolaku ukurannya ¾.
Menyetem biola lebih mudah daripada menyetem gitar. Tinggal
menyamakan bunyi senar dengan nada di alat musik keyboard.
nyetem |
Tahukah teman-teman kalau penggesek biola (bow) memakai ekor kuda? Ini karena biola awalnya diciptakan oleh
para penunggang kuda di Mongolia.
Aku kagum melihat pertunjukan orkestra dengan banyak pemain biola. Aku ingin suatu saat bisa tampil di panggung seperti mereka. Tunggu saja saatnya.
Wassalamuálaikum
wr.wb.
zachroni
SD NEGERI JULANG BOGOR
Bisa dilihat di sini:
http://bobo.kidnesia.com/Bobo/B-Young-Journalist/Pengalamanku/Biola
Agree dan instrukturnya |
SD NEGERI JULANG BOGOR
Bisa dilihat di sini:
http://bobo.kidnesia.com/Bobo/B-Young-Journalist/Pengalamanku/Biola